Spesifikasi dan Harga Gitar Yamaha C390 2023

Gitar Yamaha C390
Yamaha C390

Gitar Yamaha C390 adalah gitar seri C yang masuk dalam kategori gitar klasik nylon. Gitar ini salah satu pilihan tepat untuk anda yang lebih menyukai gitar tipe klasik nylon daripada gitar akustik. Karakter suara yang dikeluarkan dari gitar ini yang khas dengan karakter string nylon sehingga banyak yang memainkan dengan permainan fingerstyle maupun Arpeggio Spanish. Seperti pada umumnya gitar yamaha seri C ini mempunyai kelebihan pada kenyamanan neck nya pada saat memainkanya. Gitar Yamaha C390 ini terbuat dari material yang cukup berkualitas dan tentunya sesuai dengan harganya yang cukup terjangkau. Berikut detail bahan material dari gitar ini :

Top
Solid Sitika Spruce
Back & Side
Rosewood
Neck
Nato
Fingerboard
Ebony
Bridge
Rosewood
String Length
650mm (25,6)
Tuning Mechine
Gold (YTM-06)
Finish
Gloss

Seperti keterangan tabel diatas gitar Yamaha C390 memiliki bahan dasar kayu yang berkualitas seperti kayu spruce, rosewood, nato. dan ebony. Untuk detailnya kayu spruce digunakan untuk bagian atas, rosewood digunakan untuk bagiat (back, side, dan bridge), nati digunakan di bagian leher gitar, dan ebony digunakan pada bagian pegangan dan papan jari pada gitar. Gitar ini memiliki karakter yang klasik, suara yang lembut, dan nyaman di jari para pemula dengan tipe string nylonnya. Oleh karena itu saya rekomendasikan gitar Yamaha C390 ini lebih cocok untuk pemula dan menengah yang sedang belajar teknik dasar ataupun penjarian.

Gitar ini memiliki dimensi 102x47x12 dengan bobot yang cukup berat yaitu 11kg dan memiliki 18 fret. Namun gitar ini termasuk dalam kategori gitar berkualitas yang sangat nyaman digunakan, karena gitar ini sudah lolos uji QC (Quality Control) dari pabrk resminya. Meskipun harga gitar ini sedikit mahal, akan tetapi masih terjangkau dan pastinya menyesuaikan dengan kualitasnya. Gitar Yamaha C390 di bandrol di pasaran dengan harga sekitar Rp. 1.200.000.

Tips dari saya apabila sobat hendak membeli atau sudah mempunyai, rawatlah gitar ini dengan baik. Rawat dengan memebersihkan gitar dari ujung ke ujung, jangan letakan pada permukaan yang kasar / tempatkan pada stand gitar, dan mengganti senar secara berkala. Kelebihan gitar Yamaha C390 ini yaitu semakin lama umur gitar maka akan semakin bagus suara yang dikeluarkan (tone) dan mempunya harga jual yang tinggi. Maka tidak ada salahnya juga untuk sobat yang masih pemula / menengah yang hendak membeli gitar ini. Untuk harga sekitar Rp 1.200.000 maka bukan apa-apa karena kualitas gitar ini yang sudah terbukti dan tidak akan mengecewakan.

Post a Comment for "Spesifikasi dan Harga Gitar Yamaha C390 2023"